26.6 C
Jakarta
HomeBeritaRatusan Drone Iran Serang Israel dengan Bunuh Diri

Ratusan Drone Iran Serang Israel dengan Bunuh Diri

Iran Serang Israel dengan Puluhan Drone Bunuh Diri dan Rudal

Iran melakukan serangan terhadap Israel dengan menggunakan lebih dari seratus drone bunuh diri dan rudal jarak menengah. Serangan tersebut terjadi pada Sabtu (13/04/2024) dini hari.

Sasaran dari serangan ini adalah ibu kota Tel Aviv, yang menargetkan beberapa lokasi penting dan pangkalan militer. Serangan ini diduga sebagai balasan atas kematian petinggi militer Iran akibat serangan di konsulat mereka di Damaskus, Suriah pada tanggal 1 April 2024.

Sirine peringatan berbahaya terdengar mengaum di kota tersebut, menyebabkan ketakutan di kalangan masyarakat. Meskipun begitu, Iron Dome milik Israel berhasil menangkal sebagian drone kamikaze Iran. Namun, sebagian besar drone Iran berhasil menembus pertahanan dan melakukan serangan terhadap Israel.

Akibatnya, sejumlah fasilitas dan bangunan penting di kota rusak parah. Bahkan dilaporkan bahwa pangkalan persenjataan Israel mengalami kerusakan parah akibat serangan tersebut.

Penulis: Awin Wildania
Editor: Imam Hairon

Sumber: https://cdn.suaranetwork.com/images/2024/04/14/a28f63b11d7b.jpg

Pelajari berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Berita Pilihan
Berita Terkait