26.5 C
Jakarta
HomeOtomotifSuzuki Lakukan Penggantian Pompa Bahan Bakar Jimny 3-Door

Suzuki Lakukan Penggantian Pompa Bahan Bakar Jimny 3-Door

Suzuki Indomobil Sales (SIS) melakukan pemeriksaan dan penggantian komponen fuel pump atau pompa bahan bakar pada Suzuki Jimny 3-Door yang diproduksi antara 20 November 2017 hingga 29 Agustus 2019. Pemeriksaan dilakukan terhadap 448 unit Suzuki Jimny 3-door sebagai bentuk tanggung jawab terhadap kualitas produk yang dipasarkan, meskipun periode garansi telah berakhir.

Perbaikan akan dilakukan di bengkel resmi Suzuki. Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT SIS menyatakan bahwa Suzuki akan menghubungi pemilik Jimny 3-door yang terdampak untuk mendapatkan pelayanan di bengkel resmi Suzuki. Perbaikan ini dilakukan karena hasil evaluasi dan investigasi menunjukkan bahwa komponen impeller fuel pump pada Suzuki Jimny dapat mengalami perubahan bentuk atau deformasi yang melebihi standar ketentuan, menyebabkan pompa bahan bakar tidak berfungsi dan mesin mobil tersendat.

Pemeriksaan dan penggantian komponen tersebut direncanakan akan memakan waktu 2 jam dan akan dilakukan oleh tim ahli dari pelayanan purna jual Suzuki yang tersebar di seluruh Indonesia. Layanan penggantian komponen ini akan diberikan secara gratis kepada pemilik Suzuki Jimny yang terdampak.

Source link

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Berita Pilihan
Berita Terkait