31 C
Jakarta
HomeBeritaFoto Prabowo Gibran di Ngawi Belum Diserbu Pembeli Jelang Jokowi Mundur

Foto Prabowo Gibran di Ngawi Belum Diserbu Pembeli Jelang Jokowi Mundur

Berita
Jelang Jokowi Lengser, Foto Prabowo Gibran di Ngawi Masih Sepi Pembeli

Penjual pigura di Ngawi, Jawa Timur. (Foto: Ari Hermawan/ Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, NGAWI – Jelang Presiden Joko Widodo lengser, penjualan pigura foto presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Gibran di Ngawi, Jawa Timur, masih sepi.

Ridho yang bekerja sebagai penjual pigura di depan RS Widodo Ngawi mengaku, sejak Prabowo Gibran ditetapkan oleh KPU RI 24 April 2024 sebagai pemenang, hingga berita ini dimuat baru terjual 20 pasang.

“5 bulan berjalan baru laku 20 pasang, foto presiden dan wakil presiden terpilih serta gambar lambang Garuda. Ya, tergolong masih sepi,” kata Ridho, Selasa (17/9/2024).

Ridho membandingkan saat Presiden Joko Widodo terpilih periode 2014-2019 lalu. Hasil penjualannya sebulan bisa mencapai 40 pasang, lalu periode 2019-2024 tambah naik.

“Perbedaannya sangat jauh, pada saat Pak Jokowi presiden periode pertama dan kedua hasil penjualan sangat tinggi. Padahal belum dilantik, sehari bisa satu sampai dua pasang, sebulan bisa 40 lebih,” ungkapnya.

Kendati begitu, Rido meyakini hasil penjualannya bakal meningkat usai presiden terpilih dilantik.

“Mudah-mudahan nanti laris terjual usai pelantikan presiden, harapannya instansi pemerintah dan lembaga-lembaga sekolah beli di tempat saya,” harapnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Ari Hermawan
Editor : Mahrus Sholih

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Berita Pilihan
Berita Terkait